Tingkatkan Predikat KLA, Pemkot Bima Mengikuti Rapat Koordinasi Teknis Kota Layak Anak Tahun 2022
Kamis, 20 Januari 2022 / EVALUASI / Admin DP3A - Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota BimaRapat Koordinasi Teknis tindak lanjut Hasil Evaluasi Kota Layak Anak Tahun 2021 dan Persiapan Evaluasi Kota Layak Anak Tahun 2022. Kegiatan ini terlaksana guna untuk percepatan perwujudan Provinsi Layak Anak di Nusa Tenggara Barat Tahun 2022. Sehingga kegiatan diikuti oleh seluruh Kepala Bapedda Provinsi NTB dan Kab./Kota Se-NTB selaku Ketua Gugus Tugas Provila KLA, Kepala Dinas PPPA Kabupaten/Kota Se-NTB, Anggota Gugus Tugas KLA Kabupaten/Kota se-NTB, Kepala Bidang yang menangani pemenuhan hak dan perlindungan anak pada DPPPA Kab./Kota se-NTB dan Forum Anak Kabupaten/Kota se-NTB.
Pemerintah Kota Bima melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak mengikuti rangkaian kegiatan ini yang diikuti oleh Bapak SYAHRUDDIN, SH selaku Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Bima beserta jajarannya. Kegiatan diikuti di Ruang Rapat DPPPA Kota Bima secara virtual. (17/01/2021)
Bapak SYAHRUDDIN, SH mengharapkan dibawah kepemimpinan beliau penghargaan yang diraih dapat meningkat dari tahun sebelumnya, yang tentunya hal ini juga tidak terlepas dari keterlibatan seluruh pihak yang berkomitmen memberikan perlindungan terhadap perempuan dan anak di Kota Bima.